Kamis, 29 Januari 2015

Inilah 6 Profesi yang Akan Punah di Masa Depan

Kemajuan teknologi membuat banyak manusia lebih mudah melakukan banyak kegiatan. Manusia menjadi lebih mandiri dan bahkan terkesan lebih individualis karena mulai mampu melakukan banyak hal tanpa membutuhkan jasa orang lain. Hal ini juga menyebabkan banyak profesi pelayanan jasa tidak dibutuhkan lagi di masa depan. Berikut adalah daftar profesi yang diperkiran oleh CareerCast akan punah di tahun 2022 akibat dari kemajuan teknologi yang begitu pesat:

1. Tukang Pos
Jika kini surat-menyurat lebih banyak dilakukan melalui email dan tidak lagi melalui jasa kantor pos, maka anda pasti tahu kemungkinan apa yang akan terjadi di masa depan.


2. Penebang Pohon
Di era yang semakin modern, pohon-pohon tidak lagi ditebang dengan menggunakan kampak atau gergaji yang membutuhkan tenaga manusia. Pohon-pohon akan ditebang dengan menggunakan alat yang dapat secara otomatis berfungsi tanpa tenaga manusia.

3.Agen Travel
Di masa depan, manusia tidak akan membutuhkan jasa agen travel karena telah memiliki kendaraan pribadi. Manusia dapat menuju tempat sesuai keinginannya nanti baik yang berjarak dekat atau jauh.
punah3

4.Pembaca Meteran
Pembaca meteran listrik atau air minum sudah tidak lagi dibutuhkan karena sudah ada alat yang dapat menghitung secara otomatis, cepat, dan akurat sehingga tidak mungkin terjadi kesalahan yang disebabkan oleh manusia.
punah2

5.Tukang Bor
Pengeboran kini dilakukan dengan menggunakan tenaga mesin dan bukan tenaga manusia.

6.Penagih Pajak
Pembayaran pajak kini dapat dilakukan dengan sistem online. Para penagih pajak tidak lagi dibutuhkan akibat sistem pembayaran pajak yang modern.

Dikutip dari: laruno.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar